adipurnm

adipurnm's log

December 16, 2025

Optimalisasi SEO Kanyaah

Beberapa waktu yang lalu, saya sedang fokus untuk improve SEO-nya Kanyaah: website untuk membuat undangan pernikahan digital secara instan.

Statistik Website Kanyaah

Yang saya kotaki merah itu adalah periode yang saya habiskan buat fokus improve SEO Kanyaah. Caranya, saya bikin beberapa artikel yang berhubungan dengan kata kunci utama Kanyaah, yaitu undangan pernikahan digital.

Saya coba bandingkan 3 bulan ke belakang periode saat ini (14 September - 13 Desember), dengan 3 bulan ke belakang periode sebelumnya.

Statistik Website Kanyaah

Hasilnya sudah mulai kelihatan:

📈 Impresi dari yang stagnan di 200an naik drastis jadi 1.38k
📈 Total click naik dari 4 jadi 9
📉 CTR turun dari 1.7% jadi 0.7%
📈 Average position naik drastis dari 43.5 jadi 9.1

Ini yang saya lakukan untuk mencapai angka-angka tersebut 👇

1. Riset keyword

Kata kunci utama Kanyaah itu “undangan pernikahan digital”. Saya cek di Google Trends, lalu cek related keyword-nya apa aja.

Selain Google Trends, saya juga riset di Keywordtools. Di sini saya jadi tau orang cari apa aja yang berhubungan dengan undangan digital.

Dua cara ini saya jamin akan memberikan gambaran tentang apa aja sih yang sekiranya dicari user yang berhubungan dengan kata kunci tersebut.

2. Buat artikel singkat, padat, dan jelas

Berdasarkan list keyword yang sudah diperoleh, saya membuat beberapa artikel yang singkat, padat, dan jelas. Kenapa?

Kebanyakan artikel yang saya temui isinya bertele-tele, ngalor ngidul bahas kesana kemari biar artikel terlihat panjang, padahal intinya cuma sedikit. Kalau memposisikan diri sebagai pembaca, jujur aja ini cukup menyebalkan.

Selama artikelnya bisa dibuat ringkas, mudah dipahami, keyword utama ada di dalam artikel, dan yang paling penting menyelesaikan problem pembaca tanpa harus baca lama-lama, kenapa harus dibuat panjang?

3. Optimisasi artikel yang sudah ada

Selain membuat artikel baru, saya juga menganalisa kata kunci apa yang memberikan impresi yang cukup banyak di Google Search Console, tapi click-nya masih sedikit.

Ini berarti judul dan deskripsi halaman/post yang muncul di SERP (Search Engine Result Page) kurang menarik dan perlu dioptimisasi.

Cara optimisasinya, coba search aja sendiri dengan kata kunci tersebut, lalu pelajari struktur judul dan konten website lain yang muncul di SERP.

4. Monitor tiap hari

Setiap hari saya selalu memeriksa GSC untuk melihat perkembangan SEO Kanyaah. Mengecek apakah impresi/CTR/posisi naik, atau apakah ada kata kunci baru yang mendapatkan impresi.

Nggak tiap hari pun sebenarnya gapapa, tapi rasanya menyenangkan aja ketika tau Kanyaah semakin ke sini semakin naik impresinya, hehe.

5. Repeat

Proses 1 sampai 4 ini pekerjaan yang repetitif. Saya lagi coba lakukan secara konsisten, supaya harapannya, semua metric di atas mencapai nilai yang cukup bagus untuk menghasilkan organic customers.

Proses ini saya rasa akan cukup panjang, tapi sangat worth untuk mendapatkan customer secara organik. Apalagi bisa sampai direkomendasikan oleh AI macam ChatGPT atau Gemini.

Jadi, dinikmati saja prosesnya 😄

Balas melalui email.

Suka dengan karya/tulisan saya?